Bali United Vs Arema FC

Sisa Persaingan Musim Lalu Masih Terasa

Bali United Vs Arema di BRI Liga 1

Bola.com--(KIBLATRIAU.COM)-- Dua tim dengan materi pemain papan atas akan bertemu di Stadion Kapten, I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (13/8/2022). Adalah tuan rumah Bali United melawan Arema FC.Keduanya merupakan tim besar yang musim lalu bersaing dalam perebutan juara Liga 1. Bali United musim lalu memenangi persaingan. Sedangkan Arema finis di posisi empat.Sisa persaingan musim lalu sepertinya masih terasa. Bali United tak pernah kalah dari Arema musim lalu sekali imbang dan sekali menang.Musim ini, tim berjuluk Serdadu Tridatu juga punya catatan positif di kandang. Dua laga berhasil dimenangi. Lawan Persija Jakarta dan Rans Nusantara. Kini Arema yang jadi target korban selanjutnya.

 
Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra menambahkan jika dia punya waktu ideal untuk mempersiapkan timnya. Mereka memiliki waktu 9 hari sebelum meladeni Arema."Kami punya waktu yang cukup untuk latihan. Kami kerja perbaiki fisik dan tahtik. Sekarang kami main di rumah lagi. Harus kerja keras lagi untuk menang di rumah. Seperti saat lawan Persija dan Rans,” kata Teco.Dari kondisi internal, Bali United juga lebih baik. Mereka sudah mengantongi 6 poin dan ada di posisi 6 klasemen sementara. Kemenangan atas Arema bisa membuat Bali United bersaing di papan atas sejak awal musim.

 
Sedangkan Arema, mereka datang dengan sejumlah persoalan. Secara permainan, mereka belum stabil. Buktinya, Arema baru meraih 4 poin dari 3 laga.Selain itu, pelatih Eduardo Almeida juga dalam tekanan. Dia dapat tuntutan untuk mundur sejak di tanah PSS Sleman di Malang, 5 Agustus lalu.Belum lagi catatan Arema sulit menang saat melawan Bali United. Musim lalu, mereka hanya dapat 1 poin dari dua laga pertemuan dengan Bali United. Tapi Almeida menegaskan jika segala persoalan yang dihadapi justru jadi pelecut anak buahnya."Kami datang untuk mendapatkan hasil terbaik. Bali tim yang sangat bagus. Tapi kami juga bagus dan akan berusaha meraih tiga poin. Kami akan berusaha membuat sejarah baru di pertemuan kali ini (mengakhiri catatan negatif musim lalu),” kata Almeida.

 
Musim ini, Arema menelan kekalahan telak di laga away. Sebelumnya, mereka dihajar 0-3 di markas Borneo FC. Jadi, ada sebuah tekanan yang lebih besar didapatkan skuat Arema. Sehingga konsentrasi pemain berkurang.Namun pelatih Arema, Eduardo Almeida yakin anak buahnya kini lebih siap. Karena saat lawan Borneo, waktu itu jadi laga perdana di BRI Liga 1. Ditambah lagi pemain Arema masih kelelahan setelah memenangi Piala Presiden 2022."Kami pikir hal normal bermain di bawah tekanan suporter tuan rumah. Terpenting pemain fokus menjalankan tugasnya di lapangan. Lupakan teriakan suporter, dan tetap fokus dengan apa yang ada di dalam lapangan,” tegasnya.(Net/Hen)

 
Susunan Pemain

    Bali United (4-2-1-3): Nadeo Argawinata (kiper); Andhika Wijaya, Willian Pacheco, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin (belakang); Brwa Nouri, Fadil Sausu: Eber Bessa (tengah); Irfan Jaya, Ilija Spasojevic, Privat Mbarga (depan).
    Pelatih: Stefano Cugurra.

    Arema FC (4-2-1-3): Adilson Maringa (kiper); Rizky Dwi, Sergio Silva, Bagas Adi, Ahmad Alfarizi (belakang); Jayus Hariono, Renshi Yamaguchi; Gian Zola (tengah); Dendi Santoso, Abel Camara, Adam Alis (depan).
    Pelatih: Eduardo Almeida.

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar